Minggu, 20 Desember 2015

seperti dulu

akankah semua berulang
jika hidup adalah roda berputar
sangat ku inginkan aku berada di putaran pertama
dimana aku belum mengenal sakit, senang, susah,
sangatku harapkan masa lugu bersamamu
masa-masa indah banyak air mata
bukan air mata amarah
bukan tentang materi tapi tentang kebesaran hati
menangis dalam doa
merindu dalam doa
mencintai dalam doa
menyayangi dalam doa
sungguh indah
indahku rasa air mata doaku
semua akan berulang
akan tiba saatnya
semua terlimpahkan dalam doa

dini hari

saat seperti inilah hati mulai meraba
bersedih
hilang syukur
hilang menghargi diri
siapakah yang harus di salahkan
salah jika dilahirkan?
merasa sangat di jatuhkan karena harta
merasa di lecehkan karena harta
tidak salah jaman berubah menjadi serigala
tidak salah yang haram menjadi halal
yang besar semakin di besarkan
dan yang ecil semakin di kecilkan
Allah maha mendengar dan maha mengetahui
tidak ada sedetik pun terlewati jika tnp izin-Nya